Selasa, 01 Juni 2010

PERSIB Uji Loyalitas

Posted by Asep Komaru 10.17.00, under | No comments


Manajemen Persib Bandung belum mengisyaratkan sinyal positif soal perburuan pemain jelang Liga Super Indonesia (LSI) 2010/2011. Manajemen lebih memilih memberi penekanan kepada skuad agar fokus pada ajang Piala Indonesia 2010.

Di ajang bergengsi ini, manajemen memang berharap Maung Bandung bisa mempersembahkan trofi juara bagi bobotoh. Target ini merupakan alihan karena pada ajang LSI musim ini, Eka Ramdani dkk harus puas bertengger di peringkat keempat dengan raihan 53 poin dari 34 laga.

Sebelumnya, sempat beredar kabar bahwa Persib memburu pelatih Sriwijaya FC Rahmad “RD” Darmawan. Isu yang rupanya juga sudah sampai ke kubu Laskar Wong Kito tersebut, lambat laun menjadi redup. Kini, berbagai isu seputar bursa belanja pemain di kubu Maung Bandung masih hanya sekadar wacana belaka.

Namun, Manajer Persib Umuh Muchtar lebih memilih menguji loyalitas para pemain yang kini membela Persib. Salah satunya adalah dengan meminta para pilar untuk memberikan penampilan terbaik pada ajang Piala Indonesia 2010.

Saya tidak ingin dulu bicara soal beli pemain atau pelatih. Lebih baik sekarang kita fokus pada Piala Indonesia agar bisa meraih juara,” ungkap Umuh, Selasa (1/6/2010).

Loyalitas ini, bagi Persib memang begitu dibutuhkan. Manajemen tidak ingin lagi ketidakhati-hatian merekrut pemain terjadi. Misalnya saja, Umuh sebelumnya dibuat kesal dengan tindakan indisipliner Budi Sudarsono yang beberapa kali tidak muncul saat sesi latihan.

Belum lagi, kurang profesionalnya sikap gelandang Satoshi Otomo yang beristirahat cukup lama untuk memulihkan cedera hamstringnya. Padahal, tim begitu membutuhkan peran gelandang asal Jepang tersebut.

Umuh bahkan kini menegaskan, para pemain yang bisa tampil konsisten dan memiliki motivasi tinggilah yang dijamin akan tetap bertahan di tim berjuluk lain Pangeran Biru ini.

Saya hanya melihat pemain yang bagus dan memiliki motivasi tinggi. Kalau mereka bisa membuktikan diri, maka akan tetap saya rekrut,” tegasnya.

0 komentar:

Posting Komentar

pengen AXIS gak usah RASIS

Powered By Blogger