Sabtu, 27 Februari 2010

Arti Dari Lambang Kota KUNINGAN-JAWA BARAT

Posted by Asep Komaru 21.31.00, under , | 6 comments


Makna UMUM LAMBANG DAERAH KABUPATEN KUNINGAN

Dengan modal semangat dinamis, konstruktif, sportif, semangat menegakkan keadilan, melenyapkan kebathilan, sanggup berjuang membangun dan bertaqwa kepada Allah SWT untuk mewujudkan masyarakat adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia.

ARTI UNSUR-UNSUR LAMBANG DAERAH

Dasar
Perisai berbentuk lambang Negara Kesatuan Republik Indonesia berarti tenang, penegak keamanan Pancasila dan UUD 1945 serta lambang keadaan yang selalu aman, tenteram dan sejahtera.

Kuda Jantan
Melambangkan sifat masyarakat kuningan yang dinamis, konstruktif, kretif, sportif, semangat menegakan keadilan dan melenyapkan kebathilan. Dalam sejarah perjuangan leluhur Kuningan dan masa gerilya dalam Kabupaten Kuningan, kuda digunakan sarana angkutan dan juga digunakan sebagai alat perjuangan, serta terkenal dengan Leutik-leutik kuda Kuningan (Kecil-kecil kuda Kuningan).

Gunung Ciremai
Menunjukan Kuningan berada di kaki gunung Ciremai, gunung tertinggi di Jawa Barat dengan tanahnya yang subur, udaranya sejuk dan nyaman, cocok untuk daerah wisata.

Air Sungai Lima Gelombang
Air sungai melambangkan bahwa Kabupaten Kuningan memiliki lima sungai yang besar, yaitu Cisanggarung, Cijolang, Cisande, Cijangkelok dan sungai Citaal.

Bokor Kuning
Melambangkan sejarah lahirnya Sang Adipati Kuningan yang kemudian menjadi kepala pemerintahan pertama di Kuningan pada tanggal 1 April 1498. Bokor Kuning diartikan juga sebagai lambang lahirnya Pemerintah Kabupaten Kuningan pada tanggal 1 September 1498.

Padi
Melambangkan kesuburan di bidang pangan.

Kapas
Melambangkan kesuburan di bidang sandang.

ARTI WARNA
Hijau : Kemakmuran, kesejukan, ketenangan dan harapan (optimis)
Putih : Kesucian, kebersihan, kejujuran, keadilan dan kewibawaan
Hitam : Tegak, kuat, kebenaran, ampuh dan teguh
Biru : Kesetiaan, ketaatan, kepatuhan, kebesaran jiwa, berpandangan luas, perasaan halus, rendah hati dan berjiwa besar
Kuning Emas : Kesejahteraan, keagamaan, keagungan, keluhuran dan keluhungan

6 komentar:

makasihh ya kak atas artikel arti lambang kota kuningan,minta ijin di copyy yaa.... kenalkan namaku Ara (9 thn)dr bekasi, kelas 4 sd di sekolah alan natur islam,aku mendapat tugas utk mengumpulkan artikel lambang-2 kota di imdonesia, kebetulan uyutku juga tinggal di sindangsari kuningan lhooo, kalau libur sekolah aku suka kesana, semoga kita bisa bertemu yaa...salam sukses selalu ka

Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

abdi ti cikahuripan,maleber,,, wilujeng tepang

Wilujeungtepang...... Maleber mah henteu tebih atuh...

sedikit info tentang desaku yang ada di kuningan dan mempunyai lambang juga http://poetramandirancan.blogspot.com/2010/08/arti-lambang-desa-mandirancan.html

salam kenal urang kuningan,abdi hendi ti mekarmukti...ijin share ya....

Posting Komentar

pengen AXIS gak usah RASIS

Powered By Blogger